Blog biasa dari orang biasa

6.08.2009

Saat mencari-cari aplikasi Linux buat zenwalk, saya tertarik dengan salah satu paket bernama Pencil. Keterangannya menyebutkan, Pencil an animation/ drawing software for Mac OS X, Windows, and Linux. It lets you create traditional hand-drawn animation (cartoon) using both bitmap and vector graphics. Pencil is free and open source.
Saya coba cari informasi tentang software ini di google, dengan kata kunci Pencil. Hasilnya software ini memang di urutan teratas, tapi masih sedikit yang match meskipun kata kuncinya dispesifikkan. Cari tutorialnya juga masih susah.


Anyway, aplikasi ini menurut saya terbilang bagus. Kita bisa membuat gambar seperti mencorat-coret sketsa pakai pensil, dan sketsa yang telah dibuat tadi bisa disembunyikan dengan satu klik mouse. Hanya saja kita yang tidak terbiasa menggambar dengan mouse cukup kerepotan. Bagaimanapun, menggambar dengan pensil di kertas tetap lebih nyaman.


Anda yang tertarik dengan software ini bisa mengunduhnya di halaman download pencil-animation.org. Kita bisa mendapatkannya secara gratis, karena software ini free dan open source.

Screenshot
1. http://www.pencil-animation.org/index.php?id=Screenshots
2. Pencil di komputer saya (jauh banget ya hasilnya dibanding atasnya..^_^)

0 komentar:

Posting Komentar